Header Ads

Header ADS

BREAKING NEWS :
Loading...

Cara Mengembangkan Kepribadian

 


Sebuah penelitian di Harvard University, Amerika Serikat menyimpulkan bahwa kesuksesan seseorang dalam kehidupan nyata, ternyata lebih banyak dipengaruhi oleh faktor soft skill, kepribadian yang bersangkutan dibanding hard skill, ketrampilan teknis.

Menurut psikolog Joseph Zins (2001) dalam buku "Emotional Intellegence and School Success",  juga pakar psikolog lainnya Daniel Goleman, menyebutkan bahwa faktor kecerdasan intelektual atau IQ (Intelligence Quotient) hanya menyumbang 20% saja kesuksesan, selebihnya yang 80% banyak terkait dengan Emotional Quotient (EQ) yang terkait dengan masalah karakter dan kepribadian seseorang.

Faktor kepribadian mencakup soft skill berupa sikap dan karakter dalam merespon masalah, bagaimana berhubungan dengan orang lain, membangun kerjasama, hingga keuletan, kejujuran, keteguhan, kesabaran dan kehangatan. 

Seseorang yang dinyatakan cerdas secara IQ tidak cukup jaminan bakal menuai sukses tanpa dibarengi oleh sikap dan karakter kepribadian yang menunjang dalam kesuksesan. Tidak sedikit, mereka yang dinilai sukses dalam kehidupan, masa lalunya tidak tergolong cukup cerdas secara IQ.

Lalu, bagaimana agar kita memiliki kepribadian yang sukses?

1. Miliki karakter yang positif, dapat dipercaya, berpikir terbuka untuk mempertimbangkan pendapat, masukan atau kritik yang baik dari pihak manapun.

2. Jalin kehangatan dalam pergaulan, bukan permusuhan.

3. Kembangkan sikap apresiatif kepada teman atau orang lain, bukan sikap iri, julid atau bahkan ofensif.

4. Berlakulah jujur, jangan biasakan bersikap bohong atau curang kepada siapapun.

5. Kembangkan sikap ramah, murah senyum, bukan membiasakan pasang muka masam atau kurang bersahabat.

6. Belajarlah untuk selalu sabar, tetap tekun dan ulet dalam menghadapi suatu pekerjaan atau ujian.

7. Bersikaplah selalu bertanggung jawab atas setiap amanat atau kepercayaan yang diberikan, jangan pernah khianat yang akan membuat orang lain kecewa.

8. Selalu terbuka untuk bekerja sama dengan siapapun, tanpa bersikap diskriminatif. Berikan solusi atau konstribusi positif dalam hubungan kerjasama itu, bukan sebaliknya berkonstribusi dalam menambah masalah.

9. Tetaplah bersikap positif pada diri sendiri saat mengalami suatu kegagalan. Jangan langsung vonis atau menghukum diri sendiri secara berlebihan. Yakinlah, selalu ada kesempatan untuk dapat memperbaiki diri, manfaatkanlah sebaik-baiknya. 

10. Tetaplah optimis, hindari sikap putus asa. Selalu berupaya untuk mencoba dan mencoba lagi untuk suatu masalah yang sesulit apapun. Yakinlah, selalu ada jalan keluar untuk upaya yang tak kenal lelah.

Demikian, semoga bermanfaat.

4 komentar:

  1. informasi ini bermanfaat untuk aku yang masih pelajar agar bisa memiliki kepribadian yang sukses.

    trinabella '22 - x mipa 2

    BalasHapus
  2. Informasi nya sangat bermanfaat
    Yaa siin'35 - X mipa 4

    BalasHapus
  3. Melalui artikel ini saya jadi lebih mengetahui tentang cara mengembangkan kepribadian. Terima kasih bu, informasinya sangat bermanfaat.

    Namaa : NADIA NOVANA AULIA
    kelas : X MIPA 7

    BalasHapus
  4. Informasinya bermanfaat sekali dan ini bisa memotivasi saya untuk menjadi yang lebih baik lagi. Terima kasih.

    -Hanun Haniya X IPS 2-

    BalasHapus

Kami menghargai komentar yang relevan dengan konten tulisan, menggunakan bahasa yang baik dan sopan, dan tidak mengandung unsur kebencian berdasarkan SARA (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan).

Diberdayakan oleh Blogger.